Kemenkes RI Mengeluarkan Hasil Uji dari 47 Sampel Suspek Virus Corona, 43 Suspek Dinyatakan Negatif

Kementrian Kesehatan merilis data mengenai uji sampel virus corona dari Balitbangkes RI dan hingga saat kini, semua hasil adalah negatif.

“Di nasional sampai tadi pagi jam 06:00, laporan dari Kepala Litbang 47 spesimen yang dikirimkan ke Badan Litbang hasilnya 43 negatif dan 4 masih pemeriksaan. Hasilnya bisa siang atau sore ini.” sebut Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI, Anung Sugihantono, Kamis tanggal 06/02/2020.

Anung menyebut pemerintah RI akan meperketat kewaspadaan dan melakukan upaya serius untuk mengantisipasi penyebaran virus corona.

Untuk saat ini, Kemenkes menyatakan bahwa belum ada korban terinfeksi virus corona di Indonesia. Situasi masih dinyatakan kondusif dan pemeriksaan pasien yang masih dalam pengawasan terkait virus corona sudah komprehensif.

Penulis : Khadijah Nur Azizah , jurnalis detikHealth detik.com

Sumber : https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-4889074/hasil-uji-kemenkes-ri-47-sampel-suspek-corona-43-dinyatakan-negatif